Beritaberlian.com, LAMPUNG TENGAH — Berdasarkan hasil musyawarah antara pimpinan dan pejabat Pemerintah Daerah Lampung Tengah, Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lamteng Loekman Djoyosoemarto, S.Sos., menunjuk Edrin Indra Putra, sebagai pelaksana tugas Kepala Dinas Bina Marga setempat. Hal ini dilakukan untuk mengisi kekosongan jabatan di dinas tersebut.
“Penunjukan ini sudah melalui musyawarah dengan para pejabat Pemda Lamteng.
Dimaksudkan untuk mempercepat pembangunan di Kabupaten Lampung Tengah,” ujar Loekman saat menyerahkan SK kepada Plt. Kepala Dinas Bina Marga Lamteng, Senin (5/3/2018).
Loekman mengatakan, penunjukan pelaksana tugas di dinas tersebut sangatlah penting. Sebab, Dinas Bina Marga merupakan dinas penyerap anggaran untuk pembangunan terbesar, baik dari pemerintah daerah maupun pemerintah pusat.
“Penunjukan jabatan Dinas Bina Marga yang sempat kosong beberapa waktu lalu harus segera di sikapi. Jika tidak, pembangunan di Kabupaten Lampung Tengah akan terbengkalai. Karena Dinas Bina Marga banyak permasalahan yang harus di tangani secara konferhensif.” ungkapnya.
Loekman berharap, Plt. Kepala Dinas Bina Marga Edrin, dapat segera melakukan pembenahan ditempat kerjanya. Sehingga apa yang sudah di rencanakan, dan perencanaan yang tertunda dapat segera di lanjutkan.
“Edrin kita percaya bisa mengemban amanah ini, karena dia bukan pejabat baru di Pemda Lamteng. Dia sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Dinas PUPR,” imbuhnya.
Edrin yang ditunjuk sebagai Plt. Kepala Dinas Bina Marga Lampung Tengah menyampaikan, akan mengemban amanah dengan sebaik-baiknya.”Karena ini merupakan amanah, insya allah akan saya jalankan sebaik mungkin,” ungkapnya.
Dia mengatakan, akan berkoordinasi dengan staf Bina Marga, agar kegiatan yang ada segera berjalan.”Segala sesuatunya juga akan kita koordinasikan dengan Sekda dan pak Bupati. Artinya dengan penunjukan ini saya siap menjalankan tugas.” tandasnya.
Sementara Sekertaris Daerah Lampung Tengah, Adi Erlansyah, S.E, MM, menambahkan, jika kegiatan di Dinas Bina Marga lambat, maka penyerapan anggaran yang ada di dinas tersebut juga akan terhambat. Oleh karena itu diharapkan, Plt. Kepala Dinas baru dan jajarannya, bisa segera berkoordinasi dengan Bappeda dan BPKAD setempat. Karena saat ini sudah mulai proses Musrenbang kecamatan. Lansir medinaslampungnews.com
“Saya minta Dinas Bina Marga bisa segera menginfentarisir kegiatan yang sudah muncul di tingkat kecamatan. Sehingga pada saat Musrenbang tingkat kabupaten, aspirasi masyarakat yang perlu mendapatkan perhatian, sudah bisa di akomodir. Dan penyusunan ini harus di kawal juga.” pungkasnya.(red)