Home / Daerah / Pemkab Lamteng Gelar Apel Bulanan

Pemkab Lamteng Gelar Apel Bulanan

Beritaberlian.com, Gunung Sugih – Sebagaimana telah menjadi agenda Rutin Bulanan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah setiap bulannya menggelar apel bersama dan senam bersama di lapangan merdeka gunung Sugih, 14 Desember 2018.

Apel bersama dan senam tersebut di ikuti oleh seluruh kepala OPD dan stafnya di Lingkungan Pemkab Lampung Tengah.

dalam amanahnya bupati Lampung tengah mengatakan apel dan senam bersama pada kali ini sangat berbeda dengan apel sebelumnya mengingat apel kali ini usai pelaksanaan apel di lanjutkan dengan senam dan penanaman pohon di sekeliling area lapangan merdeka ini.

Selain Itu Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto meminta kepada seluruh OPD yang ada agar untuk memulai membuat taman di lingkungan kantornya masing masing agar kantor kita kelihatannya sejuk , indah dan nyaman.

bupati mengingatkan jangan mengangap tidak penting dengan adanya taman di lingkungan kantor kita, Justru dengan adanya taman dihalaman kantor tentunya akan membuat kita betah dan masyarakat yang mengunjungi kantor kita juga akan terasa betah dan tentunya juga kan menambah semangat kita dalam melaksanakan tugas rutin nitas.

Lebih lanjut Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarti menegaskan kepada para ASN khususnya kaum laki laki untuk tidak merokok didalam ruangan kantor, hal ini untuk menjaga kesehatan bila kedapatan ada asbak dimeja kerja secara tegas bupati Lampung Tengah loekman Djoyosoemarto akan memberikan sangsi.

usai pelaksanaan apel bupati Lampung tengah Loekman djoyosoemarto berdampingan dengan sekertaris daerah Adi Erlansyah dan seluruh kepala OPD melakukan senam Gotong Royong bersama dengan seluruh staf dilingkungan Pemkab Lampung tengah.

selanjutnya usai melaksanakan senam bersama Bupati Gotong Royong ini langsung melakukan penaman pohon Akasia Karfa yang merupakan bantuan dari PT Mukti Panel Industri yang di ikuti oleh para kepala OPD dan sekertaris Dewan Perwakilan Rakyat.

disela sela melakukan penanaman phon dengan didampingi sekertaris daerah adi erlansyah Kepada Awak Media Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto mengatakan penanaman pohon ini dalam upaya pelestarian lingkungan, dan untuk mengawalinya dilakukan penaman pohon di ibu kota kabupaten gunung sugih dankedepannya akan dilakukan penaman pohon di seluruh wilayah kabupaten lampung tengah. (*)

Cek Juga

Pemkab Lampung Selatan 8 Tahun Berturut-turut Raih Opini WTP dari BPK

Dibaca : 577   Berita berlian.com, Bandar Lampung – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan kembali …