Home / Daerah / Hadirkan Tiga Juri FFMI 2019 dan Dennis Adhiswara, Yuuk Ikuti Workshop Film di Darmajaya

Hadirkan Tiga Juri FFMI 2019 dan Dennis Adhiswara, Yuuk Ikuti Workshop Film di Darmajaya

 

Beritaberlian.com,BANDARLAMPUNG – Festival Film Mahasiswa Indonesia (FFMI) 2019 Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Ristekdikti) dan Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya akan menggelar workshop film dengan menghadirkan empat filmmaker Indonesia.

Adapun keempatnya yakni Andi Bachtiar Yusuf (sutradara), Aline Jusria (penyunting gambar), Benny Kadarhariarto (sinematografi), dan Dennis Adhiswara (aktor). Workshop akan digelar di Aula Rektorat Gedung Alfian Husin Lantai III, Jumat, 19 Juli 2019.

Ketua Panitia FFMI 2019, Dedi Putra, S.E., M.S.Ak., mengatakan FFMI akan menggelar Workshop dengan menghadirkan empat filmmaker yang telah berkecimpung lama dalam perfilman Indonesia. “Kita hadirkan juri nasional untuk mengisi workshop film kepada sineas yang ingin belajar dalam proses produksi,” ungkapnya.

Khusus untuk peserta yang masuk 20 besar, kata Dedi, gratis dapat mengikuti workshop film. “Untuk peserta yang filmnya lolos 20 besar diharapkan bisa ikut workshop karena tidak dipungut biaya. Bagi sineas muda yang ingin langsung mendapatkan ilmu dari Dennis, Mba Aline, Om Beni, dan Mas Andi bisa daftar ke panitia,” ucapnya.

Dedi menerangkan workshop ini terbuka bagi siapa saja yang ingin ikut. “Kuota terbatas. Jadi jangan sampai tidak dapat tempat,” ujarnya.

Sementara, Koordinator Acara FFMI 2019, Doni Andrianto Basuki, S.Kom., M.T.I., mengatakan tiga juri akan mengisi workshop film di Darmajaya. “Untuk pendaftaran bisa menghubungi Adis (082183457262) dan Wayan Rida (081273062253),” kata dia.

Pembelian tiket workshop sudah bisa dilakukan mulai sekarang. “Silahkan yang ingin membeli tiket workshop bisa langsung berhubungan dengan panitia,” tuturnya.

Adapun untuk mahasiswa Darmajaya dikenakan harga tiket sebesar 25 K dan untuk umum satu tiket 35 K. Panitia juga memberikan potongan kepada sineas yang ingin ikut belajar dengan pembelian 3 tiket sekaligus sebesar 100 K dan untuk 5 orang dikenakan biaya 165 K. (*)

Cek Juga

Pemkab Lampung Selatan 8 Tahun Berturut-turut Raih Opini WTP dari BPK

Dibaca : 567   Berita berlian.com, Bandar Lampung – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan kembali …